Foto : Ketua DPW Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Provinsi Kepri, Anto Duha. (dok/ist) |
Batam, JejakSiber.com - Kisruh internal Partai Solidaritas Indonesia (PSI) di tingkat Kota Batam dan Provinsi Kepri masih berlangsung hingga saat ini dan sepertinya menemui jalan buntu dalam penyelesaiannya.
Hal itu terlihat dari insiden di mana sejumlah kader dan pengurus Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PSI yang ada di Kota Batam melakukan aksi menggeruduk kantor Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PSI Kota Batam pada Kamis (6/6/24) lalu hingga melakukan penyegelan terhadap kantor Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PSI Kepri satu minggu setelahnya.
Dalam konteks mosi tidak percaya tersebut, hingga saat ini belum ada tanggapan yang jelas dari pihak DPD PSI Kota Batam maupun pihak DPW PSI Provinsi Kepulauan Riau.
Sehubungan dengan peristiwa ini, Ketua DPW PSI Kepri, Anto Duha, memilih untuk menahan diri dan tidak memberikan komentar atau tanggapan ketika diwawancarai awak medai ini disela-sela kunjungannya ke Universitas Riau Kepulauan saat mendampingi Gubernur Kepri, H. Ansar Ahmad, S.E., M.M. dalam acara pelantikan BEM, SENAT dan PENSI Universitas Riau Kepulauan.
Anto Duha hanya menyatakan akan mendiskusikannya dan menganggap semua dalam keadaan aman, "Nanti aja, biar lebih enak, nantilah kita diskusikan, aman itu," ujar Anto Duha, Senin (24/6/24).
Tidak banyak komentar yang dilontarkan Anto Duha yang juga diketahui sebagai salah satu Staf Khusus Gubernur Provinsi Riau Kepulauan itu, tidak terkecuali ketika disinggung perihal arah dukungan PSI dalam Pilkada yang akan berlangsung pada tanggal 27 November 2024 mendatang, ia hanya menanggapi dengan santai dan menyatakan ajakan untuk berdiskusi.
"Nanti kita ngobrol, aman itu, cari waktumulah, biar lebih enak ngomongnya," jawabnya mengakhiri wawancara.
Kendati demikian, Anto Duha menyarankan bagi setiap pihak yang ingin mengetahui lebih lanjut polemik yang bergulir agar dapat menemuinya.
Melansir dari pemberitaan yang beredar, pihak kader dan pengurus DPC PSI dari 9 (sembilan) DPC yang ada di Kota Batam berharap agar permasalahan tersebut dapat diselesaikan sesegera mungkin, meminta pihak Dewan Pimpinan Pusat (DPP) untuk turun tangan dan bertemu langsung dengan kader PSI Kota Batam khususnya dan menyelesaikan masalah yang bergulir secara objektif.
Hingga berita ini dimuat, JejakSiber.com masih sedang berupaya untuk melakukan konfirmasi kepada DPP PSI terkait polemik yang ada di tubuh PSI Wilayah Kepri tersebut. (Jz)
Editor : Js