Pekanbaru, JejakSiber.com - Jajaran Pengurus Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Solidaritas Pers Indonesia (SPI) menghadiri undangan dari Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kesbangpol) Provinsi Riau di jalan Thamrin, Kota Pekanbaru, Senin (7/2/22).
Rombongan SPI diwakili oleh Suriani Siboro selakuKetuaUmumSolidaritasPersIndonesia besertatiga orang staf SPI Pusat, yakni Arni Yoflin, Paiman Girsang dan Hilda Kusdiyanti.
Pertemuan silaturahmi tersebut berawal dari permintaan staf admin Kepala Kesbangpol Propinsi Riau melalui telepon seluler yang mengatakan bahwa Kepala Badan Kesbangpol menerima audensi silaturahmi dari Solidaritas Pers Indonesia.
"Selamat pagi ibu, apakah benar ini Solidaritas Pers Indonesia?, ditunggu Kepala di kantor jam 15:00 Wib ya ibu," ujarnya melalui telepon seluler.
Menanggapi hal itu, Ketum SPI langsung menghimbau staf nya agar mempersiapkan diri untuk ikut mendampingi nya menghadiri undangan tersebut.
Selanjutnya, Suriani Siboro bersama jajaran nya berangkat dari Kantor Sekretariat DPP Solidaritas Pers Indonesia, tepatnya di Jalan Pattimura, Kota Pekanbaru.
Dalam pertemuan singkat tersebut, rombongan DPP SPI disambut langsung oleh Kepala Badan Kesbangpol Riau Jenri Salmon Ginting di ruang kerjanya yang baru menjabat kurang lebih 1 (satu) bulan, dan sebelumnya Janri menjabat sebagai Asisten satu di Kantor Gubernur Riau.
Ditengah perbincangan, Janri bincang-bincang ringan dengan Suriani Siboro yang sebelumnya mereka sudah saling kenal, sehingga pertemuan tersebut terasa hangat.
"Apa kabar? apa yang mau di sampaikan?, kita menerima semua saran, pendapat, kita akan tampung semua, kita akan kerjakan dengan sepenuh hati, namun tetap hati-hati," ucap Janri seraya bercanda.
Selanjutnya, Suriani Siboro mengucapkan terimakasih atas jamuan dari Kepala Kesbangpol Riau itu, Ketum SPI itu juga sangat mengapresiasi atas respon positif dari Janri yang menanggapi permintaan audiensi dari Organisasi media dan kewartawanan itu.
"Pertama sekali kita ucapkan syukur kepada Allah sang pencipta, buat waktu dan kesempatan ini kita diberi kesehatan, dan kami dari DPP-SPI mengucapkan banyak terimakasih atas hadirnya Kesbangpol Riau yang diwakili oleh Sekretaris Kesabangpol pada saat perayaan Ulang Tahun SPI pertama pada bulan Januarikemaren," ucap Suriani Siboro.
Lebih lanjut Suriani menuturkan bahwa silaturahmi dan saling kenal adalah hal yang paling utama dalam menjalani hubungan kemitraan antara Pemerintah dengan Organisasi, LSM, Awak Media maupun lembaga lainnya.
"Kehadiran kami dari DPP-SPI Pusat yang berkedudukan di Provinsi Riau ini adalah sebagai bentuk laporan kerja kami yang sudah berlangsung dalam 1 (satu), kami akan laporkan disini, untuk program berikutnya juga akan kami laporkan, dan kita juga akan meminta petunjuk-petunjuk dari Kesbangpol agar kami dapat melaksanakan kegiatan kami sesuai dengan tugas dan fungsi kami sebagai organisasi Pers," tutur Ketua Umum Solidaritas Pers Indonesia itu.
Foto : Ketua Umum Solidaritas Pers Indonesia Suriani Siboro menyerahkan Plakat DPP SPI kepada Kepala Badan Kesbangpol Riau Jenri Salmon Ginting. (dok/Spi) |
Berikutnya, Jenri Salmon Ginting memerintahkan Oloan Marbun selaku staf Kesbangpol melakukan pendataan LSM, Ormas, Organisasi Pers yang terdaftar, agar kedepannya dapat diundang untuk membuat sebuah pertemuan membahas edukasi sesuai tupoksi dari Kesbangpol.
"Saya sebagai Kaban Kesbangpol Provinsi Riau mengucapkan banyak terimakasih kepada DPP-SPI yang sudah memberi waktunya datang bersilaturahmi saat ini, kami siap bersinergi dan kami siap di kritik, karena lewat kritik, itulah kita tambah maju dan tau memperbaiki kekurangan, trimakasih juga buat oleh-olehnya semoga SPI kedepan makin maju," tutup Kepala Kesbangpol Provinsi Riau itu.
Di akhir pertemuan, Suriani Siboro menyerahkan plakat Solidaritas Pers Indonesia Dewan Pimpinan Pusat kepada Kepala Badan Kesbangpol Provinsi Riau dengan dibarengi acara foto bersama. (Js/Spi)
Editor : Red